Knowledgebase

Cara setting error pages

Fungsi "Error Pages" (halaman kesalahan untuk protokol HTTP) berguna untuk mengubah halaman pesan kesalahan yang akan dilihat oleh pengunjung situs anda. Secara default server menyediakan halaman error sesuai dengan kesalahan yang terjadi. Di sini anda bisa mengubah halaman error tersebut sesuai keinginan anda.

Langkah-langkah

  1. Klik ikon di atas tulisan "Error Pages" pada halaman utama antarmuka cPanel.
  2. Klik nomor kode error yang ingin anda ubah.
  3. Masukkan isi pesan kesalahan (dalam format HTML) pada text area yang disediakan.
  4. Jika dianggap perlu, anda bisa mengubah nama file pada field di sebelah tombol "Save As".
  5. Klik "Save" jika anda telah selesai memasukkan isi pesan kesalahan yang dimaksud.

Tambahan

Pastikan anda mengisi pesan kesalahan dengan pesan yang mudah dimengerti dan representatif dengan kesalahan yang terjadi. Rujukan nomor kode pesan kesalahan HTTP bisa dilihat pada dokumen RFC atau anda bisa mengunjungi http://en.wikipedia.org/wiki/List_of_HTTP_status_codes.

Was this answer helpful?

 Print this Article

Also Read

Manajemen database MySQL dengan phpmyadmin

phpMyAdmin adalah front-end berbasis web yang bisa digunakan untuk me-manage semua database MySQL...

bagaimana cara mengakses log ?

Log akses mentah adalah catatan (dalam bentuk teks, tidak ada grafik) siapa saja yang telah...

Bagaimana saya mengganti configurasi website ?

Anda dapat melakukan konfigurasi melalui Control Panel dengan mudah.

Cara setting PHP.ini

Pada control panel cPanel di MWN, user diizinkan merubah beberapa setting umum dari PHP seperti...

Cara Mengupload File dengan file manager di Cpanel

Untuk melakukan upload file dengan menggunakan file manager dapat dilakukan dengan langkah -...

Powered by WHMCompleteSolution